Mengenalkan Anak Pada Program CSR

3 comments
Sekarang itu, Marwah setiap pulang kerja selalu minta dibelikan minuman untuk berbuka puasa dan belinya harus di Alfamart, hmmm. Pernah saya membelikannya di minimarket sebelah, eh ketauan loh sama Marwah kalau saya gak beli di Alfamart, ckckck. Tapi memang sih yang deketan sama rumah ini ya Alfamart jadi ini yang Marwah kenal sebagai tempat membeli minuman dan jajanan sejak ia kecil. 

Dan juga kalau jajan di Alfamart ini suka banyak diskon atau buy one get one free, asik kan?. Gak dimana - mana sekarang banyak bertebaran Alfamart, meski masuk pedalaman pun Alfamart pasti ada, menjamur. Hmmm, jadinya ibu mau ceritain Alfamart aja deh ke Marwah, kan tak kenal maka tak sayang. Perlu juga kan mengajari anak tentang bisnis dan programnya. 


Marwah sekarang sudah delapan tahun, otomatis dia sudah besar dan pengetahuannya kian berkembang. Kemarin saya ajak Marwah liat website nya Alfamart, disana banyak sekali pogram mereka, dari mulai produk, delivery service sampai program CSR nya ada. Nah, kan Marwah pasti bingung kalau saya kasi tau tentang CSR ini, apaan ya CSR. Namanya juga anak - anak ya menjelaskannya pun harus dengan bahasa anak - anak.. Saya jelaskan pada Marwah bahwa CSR itu adalah sumbangan bagi warga, memberikan manfaat bagi masyarakat sekitarnya. 

Tentu, kalau menjelaskan ke anak itu harus real alias harus ada percontohannya. Nah kebetulan Alfamart kan memiliki program CSR Rumah Albi, nah jadi saya ceritakan saja tentang tujuan serta manfaat dari pembangunan rumah Albi ini. Albi itu ikon Alfamart dan Marwah juga suka liat kalau lagi ada promo kan suka ada badut Albi di Alfamart dekat rumah. 

Saya jelaskan bahwa Rumah Albi Alfamart ini bisa membantu masyarakat sekitarnya yang membutuhkan tempat untuk melakukan kegiatan komunitas seperti perkumpulan warga, arisan, ulang tahum, rapat pengurus RT atau RW, karang taruna, demo masak bahkan kalau mau nonton bareng juga bisa loh dilakukan di rumah Albi Alfamart, yang kemudian Marwah punya ide buat bikin video buat youtube di rumah Albi katanya, hmmm bisa juga tuh. Rumah Albi Alfamart juga bisa dijadikan tempat untuk bertukar informasi dan tempat berkomunikasi warga sekitar atau komunitas dengan pihak Alfamart. 

Marwah antusias sekali loh dengan cerita rumah Albi ini dan sampai nanya ada berapa Rumah Albi Alfamart itu?? 

Rumah Albi sudah berjumlah 130 an lebih dan sudah menyebar di beberapa daerah seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Cileungsi, Malang dan kota lainnya. Sesekali nanti pengen ngajakin Marwah ke rumah Albi ah yang di jalan lengkong besar no. 101 Paledang, Lengkong - Bandung. Biar Marwah bisa melihat dengan nyata seperti apa rumah Albi yang ibunya ceritakan ini. 



Sampai jumpa dipostingan selanjutnya,


Ibunya Marwah




Tian Lustiana
Tian Lustiana is a ordinary people with extraordinary dreams.

Related Posts

3 comments

  1. wah baru tau ada rumah albi ini..makasih mbak infonya

    ReplyDelete
  2. waah baru tahu ada rummah albi dr aframart..tfs mak

    ReplyDelete
  3. Aku juga baru tahu tentang rumah Albi ini. Disemua tmpat ada ga teh

    ReplyDelete

Post a Comment